January 17, 2020 | BPS Activities
Untuk mengetahui harga-harga kebutuhan rumah tangga,
terutama pada kelompok makanan dan kelompok non makanan, maka dilakukan Survei
Harga Konsumen Pedesaan yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik setiap
bulannya. Pencatatan harga yang
dilakukan oleh petugas BPS Kabupaten Tegal pada tanggal 15 Januari 2020
mengalami beberapa perubahan terutama pada kelompok makanan. Sedangkan untuk
kelompok non makanan hampir seluruh komoditas masih stabil.
Pada sub kelompok padi-padian, terjadi perubahan pada harga
beras yang mengikuti mekanisme pasar atas kenaikan harga-harga barang.
Sedangkan harga-harga pada sub kelompok daging cenderung stabil. Demikian juga
pada sub kelompok sayur-sayuran, beberapa komoditi mengalami perubahan yang
cukup variatif. Perubahan yang sangat signifikan terjadi pada komoditi ketimun,
cabai hijau, dan sawi putih. Peningkatan harga cabai hijau disebabkan oleh tingginya
minat konsumen dan ketersediaan cabai hijau sedikit di pasaran.
Pantauan secara umum pada
sub kelompok bumbu-bumbuan, terjadi perubahan harga bawang merah yang sangat
signifikan. Hal ini disebabkan oleh
masuknya produksi bawang merah dari Jawa Timur.
Pencatatan harga melalui Survei Harga Konsumen Pedesaan ditekankan untuk melihat perkembangan ekonomi masyarakat. Stabilitas perekonomian negara akan tercipta oleh stabilitas harga, karena perekonomian yang stabil mampu menciptakan biaya yang rendah dan terjangkau oleh masyarakat.(Mohamad Kadarisman/Distribusi)
Related News
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kabupaten Tegal (BPS-Statistics of Tegal Regency)Jl Ade Irma Suryani No 1 Slawi Tegal
Telp (0283) 4561190
Faks (0283) 4561190
E_Mail : bps3328@bps.go.id
About Us