Selasa, 8 Februari 2022 BPS kabupaten Tegal menggelar pelatihan petugas SUSENAS MARET 2022 gelombang I bertempat di ruang pertemuan gedung PMI Kabupaten Tegal.
Acara pelatihan dibuka oleh Kepala BPS Kabupaten Tegal, Ir Jamaludin,MM. Disetiap kesempatan beliau selalu menyampaikan agar petugas bisa selalu jujur dalam melaksanakan tugasnya. Statistik boleh salah tapi tidak boleh bohong. Data yang kita peroleh dari survey akan menjadi data dasar berbagai pembangunan, salah satu data yang dihasilkan dari SUSENAS adalah data kemiskinan.
Petugas juga diharapkan bisa mengikuti pelatihan dengan fokus penuh agar materi konsep dan definisi yang disampaikan bisa difahami dengan baik sehingga bisa meminimalisir error di lapangan.
Pelatihan SUSENAS MARET 2022 dilaksanakan dalam 3 gelombang. Satu gelombang berlangsung selama 2 hari. Gelombang I tanggal 8-9 Februari 2022, gelombang II tanggal 11 dan 14 Februari 2022, dan gelombang III 16-17 Februari 2022. Pelatihan ini dipandu oleh INNAS yang sangat mumpuni dari tim SUSENAS, Ibu Ratna Sari Dewi. Setiap gelombang pelatihan diikuti oleh 16 mitra calon PCL, 8 organik calon PML, 3 peserta sit in, 2 panitia, dan satu Innas.
Perjalanan seribu mil dimulai dari satu langkah (Confucius), pelatihan adalah langkah awal dari suksesnya kegiatan SUSENAS MARET 2022. Dengan membentuk petugas yang tidak hanya memahami konsep dan definisi tapi juga faham bagaimana cara berkomunikasi dan manajemem situasi, maka harapan agar SUSENAS MARET 2022 menghasilkan data yang akurat terpercaya bukanlah mimpi.(mila)