Kunjungan BPS Kabupaten Tegal ke Desa Pagerwangi, Balapulang: Dorong Pengembangan Desa Cantik - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Tegal

Saran dan Pengaduan dapat disampaikan melalui https://lapor.go.id atau melalui pelayanan chat center whatsapp di 082138887913 pada jam 08.00-15.00 WIB. 

Untuk lebih lengkapnya, silahkan berkunjung ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Tegal buka senin s.d jum'at pukul 08.00 WIB s.d 15.30 WIB

Kunjungan BPS Kabupaten Tegal ke Desa Pagerwangi, Balapulang: Dorong Pengembangan Desa Cantik

Kunjungan BPS Kabupaten Tegal ke Desa Pagerwangi, Balapulang: Dorong Pengembangan Desa Cantik

22 Februari 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Pada tanggal 22 Februari 2024, Desa Pagerwangi di Kecamatan Balapulang menjadi sorotan utama saat menerima kunjungan perdana dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Tegal. Kepala BPS, Bambang, bersama dengan Statistisi Madya Diana Dwi Susanti, Uziroh, Tyas, Tika, dan Furqon, turut memeriahkan acara tersebut. Kehadiran mereka menunjukkan komitmen dalamnmendukung pengembangan Desa Pagerwangi sebagai Desa Cantik, yang juga dikenal sebagai Desa Cinta Statistik.

Kunjungan ini disambut oleh Bapak Waluyo, Kepala Desa Pagerwangi, yang didampingi oleh Sekretaris Desa, Abdul Kholik, serta dihadiri oleh Evant Andi, Kepala Seksi Pemerintahan yang bertindak sebagai PIC Desa Cantik Pagerwangi Balapulang.

Desa Cantik menjadi pusat perhatian dalam kunjungan tersebut, dengan pembahasan utama mengenai potensi wisata alam di Bukit Rangkok serta aspek-aspek lain dari kehidupan masyarakat Desa Pagerwangi. Selain Desa Pagerwangi ada pula Desa Sidapurna dari Kecamatan Dukuhturi dan Ujungrusi dari Kecamatan Adiwerna juga menjadi sorotan sebagai Desa Cantik tahun 2024.

Sambutan yang diberikan oleh Aparat Desa Pagerwangi sangat positif. Meskipun terdapat beberapa catatan terkait data kependudukan, namun hal ini diatasi dengan ketersediaan informasi terbaru yang dapat diakses melalui website resmi desa.

Dalam kesimpulannya, Waluyo menegaskan kesiapan dan komitmennya untuk membantu segala yang dibutuhkan guna mewujudkan potensi Desa Cantik, sejalan dengan keinginan masyarakat Desa Pagerwangi. Semoga awal yang baik ini akan menjadi tonggak kebaikan bagi semua pihak. Diskusi yang produktif dan kesepakatan bersama diharapkan dapat mendorong kemajuan Desa Pagerwangi ke arah yang lebih baik. (Uong)

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Tegal (BPS-Statistics of Tegal Regency)Jl Ade Irma Suryani No 1 Slawi Tegal

Telp (0283) 4561190

Faks (0283) 4561190

E_Mail : bps3328@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik