29 Juli 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya
Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Tegal telah menyampaikan data terbaru mengenai tingkat kemiskinan di wilayah Kabuoaten Tegal untuk tahun 2024 kepada Sekda Kabupaten Tegal di Ruang Sekdal.
Data kemiskinan merupakan hasil dari Survei Sosial Ekonomi Nasional Maret 2024 yang dilakukan secara rutin tiap tahun untuk mengukur dan memantau kondisi sosial ekonomi masyarakat, serta untuk mendukung pemerintah daerah dalam merumuskan kebijakan dan program yang lebih efektif dalam penanggulangan kemiskinan.
Kepala BPS Kabupaten Tegal Bambang Wahyu Ponco Aji
menyampaikan tingkat kemiskinan di Kabupaten Tegal pada tahun 2024 tercatat
sebesar 6,81%. Angka ini memberikan gambaran mengenai seberapa besar proporsi
penduduk yang masih hidup di bawah garis kemiskinan. Angka ini juga menunjukkan
adanya peningkatan tingkat kesejahteraan masyarakat Kabupaten Tegal
dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
Menanggapi penyampaian hasil tersebut, Sekda Kabupaten Tegal Amir Makhmud menyatakan bahwa pencapaian ini merupakan hasil dari berbagai upaya yang telah dilakukan oleh pemerintah daerah dalam mengurangi kemiskinan. Beliau menekankan pentingnya kerja sama antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat dalam upaya penanggulangan kemiskinan. "Angka kemiskinan yang tercatat sebesar 6,81% ini adalah refleksi dari kerja keras kita bersama.
Namun, perjalanan kita belum selesai,
dan masih banyak yang harus dilakukan untuk memastikan semua warga Kabupaten
Tegal dapat menikmati kesejahteraan yang layak," ujar Amir Makhmud.
Meskipun ada penurunan dalam tingkat kemiskinan, tantangan masih ada,
pemerintah daerah akan terus melakukan evaluasi dan penyempurnaan
program-program yang ada, serta memperkuat koordinasi dengan berbagai pihak
untuk mencapai target penurunan kemiskinan yang lebih signifikan di masa
mendatang. “Kita harus terus berinovasi dan memastikan bahwa setiap program
benar-benar efektif dan tepat sasaran. Kolaborasi dengan berbagai pihak,
termasuk masyarakat, adalah kunci keberhasilan kita," kata Amir Makhmud.
Dalam penyampaiannya Bambang Wahyu
Ponco Aji, bersama Ketua Tim Adnan Puji Wahyudi dan Ratna Sari Dewi,
menjelaskan bahwa beberapa program strategis yang telah diimplementasikan untuk
mencapai pengurangan kemiskinan ini, antara lain:
Data kemiskinan tahun 2024 ini
menjadi pijakan penting bagi Kabupaten Tegal dalam merumuskan kebijakan dan
program yang lebih baik di masa mendatang. Dengan kerja keras dan kolaborasi
yang berkelanjutan, diharapkan tingkat kemiskinan di Kabupaten Tegal dapat
terus berkurang, sehingga tercipta masyarakat yang lebih sejahtera dan mandiri.(RatSari)
Berita Terkait
Penyampaian Angka Ketenagakerjaan Kabupaten Tegal
Penyampaian Laporan Akhir Magang STIS di BPS Kabupaten Tegal
Tingkat Kemiskinan Kabupaten Tegal Berhasil Diturunkan
HASIL REKRUTMEN MITRA STATISTIK BPS KABUPATEN TEGAL TAHUN 2024
Petugas BPS Kabupaten Tegal Siap Data IMK Tahun 2024
Senin Ngangenin : Sharing Knowledge Kemiskinan di Kabupaten Tegal
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Tegal (BPS-Statistics of Tegal Regency)Jl Ade Irma Suryani No 1 Slawi Tegal
Telp (0283) 4561190
Faks (0283) 4561190
E_Mail : bps3328@bps.go.id
Tentang Kami